Cara Membuat Website Sendiri

Dijaman sekarang yang serba digital dan makin berkembangnya internet website sangatlah penting. Website bisa digunakan bagi kamu yang suka membuat artikel maupun sebagai media promosi bisnis kamu. Dengan adanya website, perusahaan atau bisnis yang kamu jalankan akan terlihat lebih profesional.

Cara Membuat Website di WordPress

Berikut langkah-langkah cara membuat website dari awal

1. Domain Dan Hosting

Sebelum kita membuat website kita harus mempersiapkan Domain dan Hosting. Domain digunakan untuk mengakses suatu website bisa juga disebut sebagai alamat website. Hosting digunakan sebagai server untuk menyimpan database suatu website agar bisa diakses secara online. Domain dan Hosting bisa didapatkan dengan cara membelinya perbulan ataupun pertahun melalui penyedia layanan Domain dan Hosting. Sebelum membeli Domain tentukan nama domain kamu sebagai alamat websitenya.

2. Install WordPress

Login cPanel pada layanan hosting anda lalu masuk menu Softaculous Installer kemudian install wordpress. Ada 2 pilihan install wordpress yaitu Quick Install dan Custom Install. Kami rekomendasikan kamu pilih Quick Install karena lebih sederhana. Setelah itu isi data yang dibutuhkan kemudian klik Install pada bagian bawah.

Setelah WordPress terinstall pilih tema yang sesuai dengan kebutuhan atau jenis website yang akan kamu buat. Di menu tema banyak pilihan tema gratis maupun yang berbayar.

3. Cara Membuat Artikel WordPress

Setelah wordpress terinstal dan mempunyai tema menarik yang anda gunakan silahkan pilih menu post pada wordpress pilih add new. Berikut langkah membuat postingan pada wordpress:

  1. Buat Judul
  2. Buat isi paragraf
  3. Heading
  4. Gambar yang diperlukan

Setelah artikel dirasa cukup sempurna kamu tinggal klik publish. Cukup mudah bukan membuat website sendiri? Selamat mencoba.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *